Departemen Dalam Negeri

Departemen Dalam Negeri merupakan departemen yang berada di bawah naungan Himpunan Mahasiswa Energi PENS. Pada periode 2014/2015, Departemen Dalam Negeri diketuai oleh Ardanto Kusuma N.. Secara garis besar, ranah Departemen Dalam Negeri atau yang lebih dikenal dengan Dagri, menjaga stabilitas internal. Selain itu, Dagri juga menjadi wadah bagi mahasiswa Sistem Pembangkitan Energi dalam menyalurkan minat bakat demi tercapainya kesejahteraan mahasiswa Sistem Pembangkitan Energi.

Departemen Dalam Negeri memiliki arahan kerja sebagai berikut :
1. Menampung dan menjembatani aspirasi mahasiswa SPE baik didalam dan antar angkatan
2. Menampung aspirasi mahasiswa bidang minat dan bakat demi kesejahteraan mahasiswa SPE
3. Menampung komunitas mahasiswa SPE dalam minat dan bakat
4. Melaksanakan program kerja dan memberikan LPJ
5. Bertanggung jawab kepada Kahima
 

0 komentar :